Doneeh.com Versi 2: Merah-Putih Goes International?

| 3 Comments | No TrackBacks

Doneeh.com, yang diprakarsai oleh Donny merupakan salah satu titik dalam perkembangan Weblog di Indonesia. Kotak pesan mereka (shoutbox) dipasang di banyak Weblog di Indonesia dan boleh dikatakan produk inilah yang menjadi maskot Doneeh.com. Selain itu terdapat variasi produk lainnya, yakni potongan skrip yang siap ditempelkan di halaman Weblog dan memanfaatkan layanan server Doneeh.com juga. Dengan demikian pemakai produk tersebut yang menggunakan tempat Weblog tidak mendukung pemrograman — semisal Blogger — terbantu. Semua disediakan cuma-cuma.

Mohammad Syafiuddin, salah seorang pemrogram di Doneeh, menulis catatan bahwa versi 2 Doneeh.com sudah selesai dikerjakan. Setelah terakhir saya jenguk Doneeh.com masih mengandalkan warna putih dan tata letak blok kotak-kotak berisi layanan yang mereka sediakan, hari ini sudah tampil merah-putih (identitas Indonesia ya?). Revisi penting lain adalah pengubahan informasi resmi dalam Bahasa Inggris. Salah satu isu diskusi mereka sebelumnya memang berisi rencana untuk menjadikan layanan mereka goes International. Tentu saja pengunjung setia yang ramai mengisi di kotak pesan masih didominasi pengguna Bahasa Indonesia.

Bagian penting lain yang saya lihat masih belum selesai hari ini adalah “Privacy Policy & Terms”. Jika Doneeh.com mau dijadikan layanan yang berskala lebih luas, tentu penting untuk menjelaskan aspek legal pemakaian layanan mereka. Tidak ketinggalan aspek skalabilitas sistem yang mendukung, karena dengan bertambah banyak pengguna servis tentu diperlukan perangkat keras dan ukuran kuota transfer. Sedikit catatan, Ahad lalu, Doneeh.com sempat gagal diakses karena kuota transfer mereka sudah terlampaui.

Selamat kepada Doneeh.com untuk versi 2!

No TrackBacks

TrackBack URL: http://mt4.atijembar.net/mt-tb.cgi/126

3 Comments

Wah makasih banyak karena sudah diulas disini :).

Memang Doneeh.com dari hari-hari sebelumnya direncanakan untuk goes international. Salah satu tahapan awal yang kami lakukan adalah masalah Language. Karena hal ini merupakan “komunikasi” terpenting :).

Sejujurnya masalah sistem atau tepatnya masalah teknis masih menjadi kendala yang cukup berarti bagi kami. Hal ini memang ketidakmampuan kami untuk menyediakan sarana itu. Untuk itulah sampai saat ini doneeh.com masih mengandalkan donatur/sponsor yang masih mau berbaik hati untuk men-support keberadaan doneeh.com agar keep alive :)

Btw, saya tahu blog ini dari mas Amal dan saya rasa ini merupakan salah satu blog IT yang saya dambakan, karena Indonesia sangat miskin dengan blog IT.. heheheh

Ealahhh setelah saya baca “Ihwal Situs Ini” ternyata mas Amal juga yang bikin.. yaa wis lah.. hahahaha

Terima kasih.

Mudah-mudahan tidak “menyesal” setelah tahu ternyata… :)

About this Entry

This page contains a single entry by Ikhlasul Amal published on March 27, 2004 5:27 PM.

Mailing List Membuat Dunia Tambah Sempit was the previous entry in this blog.

Wajah Baru Google is the next entry in this blog.

Find recent content on the main index or look in the archives to find all content.

OpenID accepted here Learn more about OpenID
Powered by Movable Type 4.261