Di awal bulan ini salah seorang teman menyampaikan kabar dari kunjungan salah satu keluarganya di Cina akan adanya media penyimpanan dalam bentuk flash disk USB berukuran 4 GB. Dengan harga sekitar 100 Yuan per keping, kabar tersebut menjadi “kegemparan” tersendiri di kantor saya dan beberapa teman dekat. Tercetus gurauan di sekitar kami yang intinya “mempertanyakan” penawaran tadi. Benarkah barang tersebut memang sebuah media penyimpanan USB jika diingat kapasitasnya yang terlalu fantastis (4 GB!) dengan harga sedemikian rendah?
Jangan-jangan gantungan kunci berbentuk USB?
, demikian salah
satu teman berseloroh; namun secara umum kami berharap.
Sampai akhirnya kemarin pagi pesanan kami datang di kantor. Dibungkus plastik kokoh lengkap dengan penampilan desain kemasan yang meyakinkan, kami heboh dengan produk murah ini. Termasuk sedikit kecurigaan saya akan kualitas kait gantungan yang seperti terbuat dari kawat lentur — ujungnya sedikit melengkung saat tersangkut sisi kemasan plastik — tidak terlalu dihiraukan.
Barulah 3 jam setelah flash disk USB dicoba oleh beberapa orang di kantor, saya yang sedang pergi ke tempat lain diberitahu salah seorang teman yang menerima mail dari kantor bahwa USB tersebut berkapasitas 128 MB atau palsu! Terbayang oleh saya “keributan” yang terjadi di kantor berkaitan dengan penipuan spesifikasi teknis tersebut.
Spesifikasi flash disk yang kami terima sebagai berikut:
- Merk: tertulis Sony
- Seri: Micro Vault
- Keterangan tambahan: High-Speed USB 2.0 — 4G
Kelengkapan lain seperti dokumen cara pemakaian dan CD instalasi disediakan dengan kualitas baik. Termasuk bungkus yang dengan meyakinkan terdiri dari plastik tebal (kami harus menggunakan pisau lipat atau gunting untuk merobeknya) dan sebuah karton tipis berisi spesifikasi dan feature produk.
Semua faktor penunjang produk sedemikian meyakinkan, diformat di
Windows dan Linux pun informasi yang ditampilkan adalah 4 GB.
Sampai akhirnya… 1-2 jam kemudian beberapa teman mulai
melakukan uji beban (stress test) dengan memindahkan kumpulan
berkas berukuran ratusan MB. Salinan di USB terlihat lengkap seperti
di sumbernya demikian juga operasi menyalin balik dari USB ke
hard disk. Sayangnya, setelah USB dilepas dan dipasang lagi
(atau jika di Linux berarti mount
dan unmount
),
barulah ketahuan bahwa media penyimpanan USB ini bermasalah:
berkas-berkas yang disalin tadi berantakan atau gagal dibaca.
Struktur pemberkasan di dalam keping yang saya miliki pun rusak
setelah saya jalankan perintah dd
di Linux. Perintah tersebut
dimaksudkan untuk menuliskan data sampai dengan kapasitas media
penyimpanan tersebut terisi penuh.
Teman-teman yang melakukan pengujian di kantor akhirnya mendapatkan konfirmasi bahwa produk yang dijual dengan harga bantingan di Cina ini adalah produk palsu yang sebenarnya memiliki kapasitas penyimpanan sangat jauh di bawah spesifikasi yang dituliskan. Jika flash disk dipenuhi melebihi kapasitas sesungguhnya, tampaklah persoalan-persoalan yang berkaitan sistem pemberkasan (file system). Di situs Web lain dituliskan bahwa media penyimpanan palsu Micro Vault ini berkapasitas hanya 128 MB dari keterangan 2 GB yang dituliskan. Dari hasil pengujian, kapasitas yang kami peroleh lebih buruk lagi: 64 MB.
Dari pengalaman kami, untuk mengembalikan kondisi produk palsu tersebut ke kapasitas yang sesungguhnya dimiliki, adalah menggunakan utilitas http://www.lcwy.com/download/download/Icreate.rar. Dengan diuji simpan-baca, pasang-dan-lepas ke colokan USB, berkas yang tersimpan di dalam flash disk tidak terganggu. Kendati demikian, karena produk ini jelas-jelas palsu, sangat tidak dianjurkan menggunakannya untuk keperluan yang bersifat kritikal. Apabila anda sial tertipu, jangan sampai terjatuh lagi kehilangan data penting karena mengandalkan periferal palsu ini.
Sebagian dari produk-produk Made in Cina ternyata jelas-jelas
berisi penipuan dengan cara canggih dan didukung oleh teknisi andal
mereka. Betapa tidak, Microsoft Windows Explorer dan perintah df
yang melaporkan pemakaian ruang disk pun dipecundangi.
Ya, Cina memang jago dalam membuat barang palsu. Mobil Chevorlet Spark pun dicontek mentah-mentah oleh China dan diberi nama baru: QQ.
Dengan jumlah penduduk yang begitu banyak, tidak ada cara lain bagi China kecuali melakukan kecurangan dalam perdagangan international.
Akhirnya: Waspadalah… Waspadalah…!
Tambahan informasi sebelumnya, Majalah Business Week pernah mengangkat isu mengenai maraknya bisnis barang-barang palsu. China menjadi negara yang disorot dalam tulisan itu. BW memberikan banyak contoh barang-barang buatan Amrik, Jepang dan Eropa yang dengan mudah dipalsu oleh orang China. Bahkan, orang China juga mampu memalsu rokok juga, lhoo.
Jika ingin membaca lebih lengkap laporan majalah BW, silakan akses: http://www.businessweek.com/magazine/content/05_06/b3919001_mz001.htm.
Pernah denger cerita temen, kalo banyak produk-produk China khusunya elektronik yang masuk dengan tanpa merk. Setelah masuk baru diberi merk macam-macam tergantung pembeli disini. Jadi jangan heran kalo nemu 2 produk berbeda tapi bentuknya sama.
Tapi gak semua produk China berkualitas jelek lho, flashdisk-ku yg tanpa merk yg kata penjualnya made in China dah 3 tahun masih bagus.
Jepang juga dulu gitu kok di industri otomotif. Bahkan orang2 Ford Motor Co. sampe perlu berdecak kagum karena hasil contekan mereka bisa dibuat lebih baik dari versi aslinya oleh Honda.
Well, niat membuatnya itu yang perlu. Selain itu Pemerintah Cina juga memberi subsidi yang besar buat sektor industri.
Nantinya, ada seleksi alam. Klo salah satu dari sekian banyak plagiator itu ingin go internasional, otomatis, produknya nanti akan ketemu brand dan bentuk sesuai kultur perusahaan mereka. Itu juga terjadi di Honda.
Selain itu, dgn mencontek mereka itu show off bahwa mrk juga mampu bikin.
Kayanya itu yang bisa gw pikirin. (D’oh! Lousy brain)
Cina memang jagonya membuat barang palsu atau yang agak2 mirip dengan aslinya, tapi untuk harga yang di tawarkan yah jangan tanyakan kualitasnya :)
Saya sudah tidak heran dengan kemampuan menipu df dan windows explorer. Mereka sudah mampu untuk membuat sendiri aneka peralatan elektronik. Khusus untuk chip interface usb… bukan masalah besar untuk bisa membuat firmware yang bisa ‘semau gue’.
PC: “kamu apa?”
Flash: “aku flesdis”
PC: “siapa namamu?”
Flash: “namaku Micro Vault”
PC: “berapa kapasitasmu?”
Flash: “masih banyak… beibeh!”
PC: “ini ada paket untukmu… nih tolong disimpan…”
Flash: “terimakasih, paket diterima, sudah saya catat no. 412” (kenyataannya paket tidak diterima tapi dilempar keluar lewat jendela… )
HARE GENE PERCAYA FLASH DISK 4GB HARGA MURAH?? OMG..PDA…:D
ada yg bisa bantu saya? flash disk saya (NEXUS 128mb) yg baru beberapa kali dipakai, sekarang tidak bisa lagi diapakai, walaupun di windows XP atau ME. hanay ada pesan (ketika di-cololokkan ke komputer): “unrecognized device….. malfunction… blablabla” padahal saya ,merasa tidak pernah melakukan hal2 yg bisa merusak flash disk tsb.
ada yg bisa memberi solusi termudah dan termurah, sehingga flashdisk tersebut bisa digunakan kembali? atau setiaknya memeberi tahu penyebabnya?
begini… kalo di Indonesia, kita mau merakit sesuatu, termasuk MOTOR itu yang dihitung pertama kali harga komponen… tetapi kalo di CHINA, itu yang ditanya, yu punya duit berapa buat bikin motor…? 1 juta rupiah, ya gw orang bisa bikin buat yu motor harga 1 juta….
kualitasnya?? tebak saja.. :D
Kebetulan dalam beberapa minggu terakhir ini ada sekitar 15 Flash Disk yang sudah selesai saya perbaiki. Jadi, bagi siapa saja yang merasa Flash Disk-nya bermasalah (rusak berat/ringan), silahkan kontak saya (ery.sitorus@gmail.com)
Eryanto Sitorus
Loh disitu kan ditulis 4G bukan 4GB? Dimana tertipunya???
gua pernah ketipu sama produk flash disk yang satu ini. merk sony yang dipalsu. Pernah gua beli yang 2G dengan harga 100 RMB. Tapi gua beli dengan syarat kalo kapasitas ga sampe 2G balikin barangnya. Memang waktu dicoba ke laptop penjual kapasitasnya bener2 2G.mereka pake software buat menipu win explorer. tapi setahu gua ada juga flash disk 4G yang bisa dipake dengan harga murah , sebab teman gua ada yang beli barang itu dan selama ini nggak ada masalah. harganya sekitar 600 RMB. jadi pintar2 aja cari2 barang, kualitasnya mungkin nggak gitu bagus, ada bad sector,dll tapi bukan 100% penipuan seperti yang merk sony palsu.
saya orang yg tertipu oleh Flash Disk SONY MICRO VAULT USB 2.0 4G baru kemarin malam saya pakai untuk simpen file sebesar +/- 1.9G tadi pagi ini langsung gk bisa kebaca di laptop trus saya coba di pc dibilangnya usb malfunction, hati” barang cina gk ada yg asli palsu semua….
thks to this topic, padahal dah ngiler tuh dengerin harga murah,ternyata produk palsu toh
ghhgghg