Keberatan terhadap Rencana Pembelian Yahoo! oleh Microsoft

| 3 Comments | No TrackBacks

Tidak selalu lempeng begitu saja buat Yahoo! untuk mengiyakan pinangan Microsoft. Jumlah yang diajukan memang luar biasa besar — 62% di atas stok Yahoo dan bakal menjadi transaksi Internet terbesar setelah merger Time Warner-AOL yang dianggap gagal.

Beberapa hal menjadi dilematis bagi Yahoo!: Microsoft punya citra “hancur habis” terutama di Internet, melirik Google sebagai kandidat cantolan keuntungan iklan terganjal UU Anti-Monopoli, dan berjalan sendiri akan tertatih-tatih dengan risiko memecat banyak karyawan.

Walaupun dukungan untuk Yahoo!, terutama dari layanan utama mereka, terus mengalir untuk “menghindari Microsoft”. Di Flickr muncul grup baru, Microsoft: Keep Your Evll Grubby Hands Off of Our Flickr, dan mengumpulkan tiga ribu anggota dalam waktu singkat. Ulir diskusi petisi diluncurkan dan suara grup ini sudah terekspos ke luar.

Keberatan paling awal yang diutarakan adalah kecenderungan Microsoft “mengintegrasikan” (dalam ungkapan sedikit ofensif, “mengacak-acak”) layanan yang dibeli dengan sistem yang mereka miliki. Contoh paling gamblang adalah Hotmail yang dipermak habis. Bagi pemakai lama Flickr yang pernah keberatan dengan integrasi akun mereka ke jejaring Yahoo! (Yahoo! Network), menjadi pertanyaan pula akankah hal ini berulang dengan Microsoft Passport.

Untuk pemakai di Indonesia, layanan Yahoo! yang dikenal luas adalah Mail dan Groups. Dua bulan lalu saya mendengar di acara orang tua siswa, seorang ibu menyebut lugas bahwa layanan email memang banyak macamnya, “Namun Yahoo! yang seperti mengerti keperluan kita.” Walaupun Gmail dari Google memiliki antarmuka pengelolaan email lebih baik dan lebih nyaman untuk milis, untuk pemakai email bervolum rendah hal tersebut belum berbeda signifikan. Serupa juga, Yahoo! Groups masih legendaris untuk layanan mailing list.

Suasana di Flickr berbeda pada beberapa hal. Saya pernah memasang status, “di Yahoo! saya gunakan Flickr.” Tempat yang menyenangkan dan sedikit rileks untuk penggemar fotografi, namun terkadang terlihat “tanggung”: kolektor foto keluarga atau acara kumpul-kumpul biasanya sudah berkumpul di jejaring sosial yang lebih mendekatkan mereka dengan anggota lain, sedangkan para fotografer serius kemungkinan lebih memilih situs khusus fotografi.

Kendati demikian, justru pemakai Flickr yang lebih dulu gerah dengan rencana pembelian Yahoo! oleh Microsoft. Selain latar belakang sejarah kedatangan Flickr di Yahoo!, inovasi yang sudah menjadi tanda khas era Web 2.0 (dan menurut saya masih termasuk yang terbaik hingga saat ini) di Flickr, mendorong hingga lontaran ide Flickr lepas dari rencana pembelian Yahoo!. Disertai kegamangan di situs lain manakah yang menyediakan layanan sekualitas Flickr.

Apakah ini risiko menggunakan layanan pihak ketiga, bahkan yang berbayar sekalipun? Untuk periode jangka panjang, saya pikir banyak kemungkinan dan risiko yang muncul, serta tak terduga. Termasuk seandainya pun kita menggunakan situs milik sendiri.

Yahoo! yang legendaris pun tetap punya kemungkinan tersungkur di tengah jalan, mengapa calon pembelinya seperti “terpaksa” dari pihak yang punya reputasi belum dapat diterima oleh banyak pemakai Internet?

Perkembangan terakhir: Yahoo! berencana menolak rencana pembelian Microsoft dengan alasan “menilai perusahaan terlalu rendah” berdasarkan sebuah laporan dari Wall Street Journal.

No TrackBacks

TrackBack URL: http://mt4.atijembar.net/mt-tb.cgi/583

3 Comments

Wah, hebat juga Time dan AOL sekarang mempunyai Warnet… >:) Itu juga ada typo, evll. Tumben banyak slaah kteikā„¢.

Typo sedikit: Time Warner, bukan Warnet ;)

Terima kasih.

Saya silap memeriksa salah ketik huruf “r” dengan “t”, sedangkan penulisan Evil dengan “Evll” (dua “l”) memang demikian adanya di deskripsi grup tersebut di Flickr. Dugaan saya mereka sengaja menggunakan huruf “l” untuk menunjukkan ketidaksukaan yang sangat sehingga perlu menjulurkan jari tengah. (uh!)

About this Entry

This page contains a single entry by Ikhlasul Amal published on February 10, 2008 3:48 AM.

Kesederhanaan was the previous entry in this blog.

"Modem Gratis" TELKOMSELFlash is the next entry in this blog.

Find recent content on the main index or look in the archives to find all content.

OpenID accepted here Learn more about OpenID
Powered by Movable Type 4.261