OpenNTPd di Ubuntu

| No TrackBacks

NTP adalah syarat mutlak layanan yang perlu dipasang di setiap komputer. Baik hanya sebagai klien yang mengambil informasi waktu dari server NTP di luar, atau — dalam skenario di intranet — sebuah server NTP lokal disiapkan. Sebelumnya saya pasang ntpd di Debian Lenny, namun kali ini di Ubuntu Hardy Heron, dari daftar paket mereka, disebut OpenNTPd. Seperti halnya OpenSSH, OpenNTPd perluasan dari proyek OpenBSD yang elegan.

Untuk paket Ubuntu, tentu modul aptitude yang mengurus instalasi. Setelah terpasang dan siap diaktifkan, saya sesuaikan isi berkas konfigurasi, /etc/openntpd/ntp.conf, sesuai keadaan:

  1. telinga servis dibuka agar mendengar permintaan, paling mudah listen *. Jangan disamakan begitu saja, kondisi intranet saya di dalam dinding-api (firewall). Berikutnya, di log akan terlihat semua kemungkinan antarmuka dibuka, localhost, eth0, dan eth1. Termasuk format IPv6.
  2. server NTP diarahkan ke penyedia di dalam negeri. Daftar di pool.ntp.org membantu urusan ini.

Jalankan OpenNTPd: sudo /etc/init.d/openntpd start.

Dari klien Ubuntu saya coba mulai memanfaatkan server NTP yang sudah disediakan tersebut, masih gagal. Setelah diusut, OpenNTPd didesain untuk perubahan yang sangat berhati-hati terhadap jam sistem. Asumsi yang digunakan: jam komputer jangan diubah terlalu drastis karena akan mempengaruhi banyak servis lain yang bekerja berbasis jam sistem. Dalam beberapa keterangan di forum-forum disebutkan masa penyesuaian ini bervariasi dari sekitar belasan menit hingga orde jam. Selain setiap dilakukan penyesuaian hanya bergeser pada kisaran satu detik, masa tenggang antara satu penyesuaian dengan berikutnya cukup lama.

Cara pertama untuk penyesuian yang lebih cepat adalah dengan menjalankan openntpd dalam modus non-daemon dan melakukan proses sinkronisasi lebih cepat. Parameter -d dan -s dapat digunakan untuk keperluan ini. Sinkronisasi dilakukan lebih sering, namun tetap dengan perubahan bertahap dan lambat.

Terakhir, jika ingin dilakukan perubahan jam sistem seketika, gunakan ntpdate. Lumrah digunakan di klien dan hanya digunakan untuk sekali sinkronisasi, jalankan ntpdate sekali di server dan setelah itu biarkan OpenNTPd melakukan sinkronisasi sangat hati-hati untuk selanjutnya.

Seperti dituliskan di manual ntpdate,

Akan bermanfaat dalam banyak kasus untuk menyetel jam sistem sebagai langkah awal sebelum menjalankan daemon NTP.

Dengan demikian ntpdate dapat diletakkan di skrip yang dijalankan saat kartu jaringan diaktifkan. Di keluarga Debian diletakkan di /etc/network/if-up.d.

No TrackBacks

TrackBack URL: http://mt4.atijembar.net/mt-tb.cgi/620

About this Entry

This page contains a single entry by Ikhlasul Amal published on February 7, 2010 6:29 PM.

Kegagalan NetworkManager Gnome dengan IM2 di Lokasi Tanpa 3G was the previous entry in this blog.

Promosi Flexi dan Telepon Genggam "Tahu Diri" is the next entry in this blog.

Find recent content on the main index or look in the archives to find all content.

OpenID accepted here Learn more about OpenID
Powered by Movable Type 4.261